Search

Angka Debut 'Perempuan Tanah Jahanam' Lewati 'Pengabdi Setan'

Angka Debut 'Perempuan Tanah Jahanam' Lewati 'Pengabdi Setan'

Jakarta, CNN Indonesia -- Film horor terbaru Joko Anwar, Perempuan Tanah Jahanam telah resmi dirilis pada Kamis (17/10) kemarin. Selama pemutaran hari pertama, film ini berhasil mengumpulkan sebanyak 117 ribu penonton dan melampaui angka film horor garapan Joko sebelumnya, Pengabdi Setan.

Film Pengabdi Setan yang tayang pada 2017 mendapat 91 ribu penonton di hari perdana pemutarannya.

"Terima kasih, teman-teman! Penonton Opening Day #PerempuanTanahJahanam melebihi target kami dan lebih tinggi dari film horor saya sebelumnya Pengabdi Setan! Terima kasiiih!" tulis Joko pada pengumuman jumlah penonton tersebut lewat akun media sosial miliknya.

[Gambas:Instagram]

Meski demikian, angka penonton hari pertama Perempuan Tanah Jahanam belum jadi yang tertinggi di antara film horor lain. Angka debut film horor tertinggi, saat ini masih dipegang oleh Danur: Sunyaruri yang mengumpulkan 251.157 penonton.

[Gambas:Instagram]

Perempuan Tanah Jahanam menceritakan tentang keinginan Maya yang diperankan Tara Basro untuk mengungkap misteri keluarganya.

Hal itu bermula ketika Maya mengalami permasalahan termasuk dalam pekerjaannya bersama Dini (Marissa Anita). Masalah itu membuatnya ingin 'rehat' sejenak dengan mengunjungi tanah leluhur.

Film 'Perempuan Tanah Jahanam' mendapat sambutan hangat di hari pertama penayangan, Kamis (17/10). (dok. Rapi Films/Base Entertainment)
Pilihan itu, antara lain disebabkan karena Maya menerima kabar bahwa dirinya bisa menerima harta warisan apabila mengunjungi desa leluhurnya. Bersama Dini, Maya pun mencoba keberuntungan dengan mendatangi sebuah desa yang ternyata berada di pelosok dan terpencil, dengan harapan mengetahui masa lalu keluarganya.

Dalam trailer, Maya terlihat tak mengenal betul keluarga atau desa leluhurnya. Dini, sebagai teman, menyoroti tentang orang tua yang meninggalkan harta setelah meninggal. Tak hanya itu, kehadiran mereka disambut dengan tatapan dingin dari warga sekitar.

Hanya berbekal rasa ingin tahu, Maya tak menyadari bahwa masyarakat sekitar sesungguhnya telah mencarinya dan berencana membunuhnya karena suatu hal.

Hingga pada suatu malam, Maya menemukan kenyataan rumit tentang masa lalu dan keluarganya yang membuat dirinya harus berjuang menyelamatkan hidup.

Perempuan Tanah Jahanam merupakan film horor kedua yang disutradarai serta ditulis langsung oleh Joko Anwar setelah Pengabdi Setan pada 2017. Sang sutradara mengungkapkan dirinya butuh 10 tahun untuk mematangkan film tersebut.

Perempuan Tanah Jahanam dibintangi Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim, Ario Bayu, Asmara Abigail, Arswendy Bening Swara serta beberapa peran pendukung yang berasal dari kota-kota lokasi syuting.

Film yang diproduksi Ivanhoe Pictures, CJ Entertainment, BASE Entertainment serta RAPI Films ini syuting di desa-desa sekitar Malang, Gempol, Lumbang, Bromo, Lumajang, Ijen dan Banyuwangi.

[Gambas:Video CNN] (agn/rea)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Angka Debut 'Perempuan Tanah Jahanam' Lewati 'Pengabdi Setan'"

Post a Comment

Powered by Blogger.